Cara Membuat Bingkai Dengan Adobe Photoshop
Hai sobat, pada tutorial klikphotoshop kali ini, kita akan belajar cara membuat bingkai sederhana dengan Adobe Photoshop, dengan gaya dan tata letak bingkai pada galeri sederhana, yang seolah-olah foto itu kita pajang pada sebuah galeri seni. Ini adalah cara yang yang elegan bagi seorang photographer untuk mempresentasikan karyanya dengan tata letak yang mudah. Untuk tutorial kali ini saya menggunakan Adobe Photoshop cs6, dan inilah hasil dari tutorial ini:
Pada kotak dialog dokumen baru, di sini saya akan memasukkan Lebar 12 inci dan Tinggi 8 inci. Dimensi ini bisa berbeda-beda sesuai selera sobat semua dan untuk Resolusi saya atur di 150 pixels/inci. Terakhir, atau Background Contens menjadi putih dan klik Ok, untuk menutup kotak
Kemudian tekan Ctrl+T untuk membuka kotak Free Transform untuk menangani sekitar area perbatasan. Tahan Alt (Win) / Option (Mac) pada keyboard, lalu klik pegangan kanan atau kiri dan, sambil tetap menahan mouse sambil menyeret keluar sedikit untuk menambahkan ruang antara goresan kedua dan area foto abu-abu:
Cara Membuat Bingkai Sederhana Dengan Adobe Photoshop
Langkah 1
Pertama mari kita buat dokumen baru, pergi ke menu bar pada bagian atas layar pilih File lalu New, atau dengan shortcut Ctrl+N:
dialog:
Langkah 2
Kita ganti warna background menjadi hitam, pergi ke menu Edit pada bagian atas layar dan pilih Fill:
Pada kotak dialog Fill, ubah Contens Use menjadi Hitam:
Klik Ok, untuk keluar dari kotak dialog Fill dan dokumen kita sudah terisi warna hitam:
Langkah 3
Tambahkan layer baru pada dokumen kita, dengan cara klik ikon New Layer pada bawah panel layers. Klik dua kali pada tulisan lalu beri nama sesuai keinginan sobat, di sini akan saya beri nama "area foto":
Langkah 4
Kemudian kita perlu menggambar pilihan pada area foto yang akan di tampilkan, maka kita ke kotak alat dan pilih Rectangular Marquee Tool:
Dengan alat Rectangular yang kita pilih, di sini saya akan merancang tata letak dengan rasio 10x6 standar untuk lebar dan tingginya dalam orientasi lanskap (sobat bisa atur sesuai keinginan yang mengkin berbeda):
Klik sekitar satu inci atau lebih jauh dari sudut atas dokumen ke sudut bawah sampai pada area mana foto yang akan kita tampilkan:
Langkah 5
Dengan area yang di pilih, kita ke menu Edit dan pilih Fill dan atur Contens Use ke 50% Gray, klik Ok untuk menutup kotak dialog:
Photoshop akan mengisi dokumen baru "layer area foto" dengan warna abu-abu, Ctrl+D (Win) / Command+D (Mac) untuk menghapus garis pilihan:
Kita buat sejajar secara horizontal area foto dengan dokumen, tekan Ctrl+A (Win) / Command+A (Mac) untuk memilih seluruh dokumen. Lalu tekan huruf V untuk memilih Move Tool secara cepat dan klik opsi Align Horizontal Center di option Bar:
Langkah 6
Tambahkan batas tipis di sekitar area foto kita dengan klik ikon Layer Style di bagian bawah panel layers:
Lalu pilih Stroke pada bagian daftar:
Kemudian pada kotak dialog Layer Style, atur posisi ke Inside dan ukuran ke 5 px lalu warna ke Putih. Ini bisa berbeda-beda sesuai selera sobat semua:
Klik Ok, untuk keluar dari kotak dialog. Maka stroke putih tipis akan muncul di sekitar area dokumen, (ini alasan mengapa kita isi dokumen dengan warna abu-abu agar kita bisa melihat perbatasan putih):
Langkah 7
Kita akan buat salinan lapisan area foto, tekan Ctrl+J (Win) / Command+J (Mac) atau seret area foto ke ikon New Layer pada bagian bawah panels layer. Maka salinan layer salinan akan berada di atas layer area foto asli:
Ganti nama layer asli menjadi border dan layer salinan menjadi area foto, dengan klik dua kali pada bagian tulisan pada tiap-tiap layer:
Langkah 8
Sekarang turunkan Fill ke 0 pada layer border, untuk menghilangkan warna abu-abu dan yang tertinggal hanya stroke putih saja:
Langkah 9
kita tingkatkan stroke pada area foto, dengan klik dua kali pada kata stroke di bawah lapisan area foto pada panel layers. Di sini saya akan geser slider ke ukuran 40 px:
Klik Ok, untuk menutup kotak dialog, stroke yang besar akan terlihat di sekitar area foto kita:
Langkah 10
Kemudian tambahkan foto yang ingin sobat tampilkan yang akan muncul pada dokumen terpisah. Tekan Ctrl+A (Win) / Command+A (Mac) untuk memilih seluruh foto dengan cepat. Kemudian Ctrl+C (Win) / Command+C (Mac) untuk menyalinkannya ke clipboard:
Dengan foto yang di salin Clipboard, kita beralih ke dokumen asli. Pilih layer area foto pada panel layers kemudian tekan Ctrl+V (Win) / Command+V (Mac) pada keyboard. Jika kita lihat foto masih terlalu besar pada jendela dokumen dan menutup area foto:
Langkah 11
Sekarang kita perlu membuat gambar pas di dalam area foto, yaitu dengan cara kliping. Pertama kita pilih area yang berisi foto (layer 1), kita klik di atas panel layers pada bagian segitiga kecil lalu pilih Create Clipping Mask:
Pada penel layers akan terlihat foto kita geser ke kanan dengan tanda panah ke bawah, itu memberitahu kita bahwa foto terpotong oleh layer di bawahnya:
Kemudian kita atur foto sesuai keinginan, dengan perintah Free Transform atau Ctrl+T (win) / Command+T (Mac) sebagai cara cepatnya dan tahan Shift kemudian atur sesuai selera sobat semua:
Langkah 12
Dengan tata letak foto yang sudah di atur, sekarang kita akan tambahkan tulisan. Pergi ke kotak alat dan pilih Horizontal Type Tool atau tekan huruf T pada keyboard:
Dengan type Tool yang di pilih, di sini saya atur jenis font Futura-Medium dan ukuran di ke 25pt. Ini hanya opsi selebihnya sobat bisa memakai jenis font apapun:
Kemudian tulis sesuai selera sobat, di sini saya akan menulis klikphotoshop:
Lalu kita ke opsi Type Tool pada bagian atas layar, untuk mengganti warna tulisan:
Di sini saya atur mengikuti warna awan yang ada di dalam foto, klik Ok untuk menutup kotak dialog Color Picker:
Langkah 13
Pada langkah terakhir, luruskan secara horizontal tulisan dengan dokumen, tekan Ctrl+A (win) / Command+A (Mac) untuk memilih seluruh dokumen. Lalu tekan huruf V untuk memilih Move Tool secara cepat dan klik opsi Align Horizontal Center di option Bar:
Dan, inilah hasil akhir tata letak bingkai saya, pada tutorial ini sob:
Ok sobat, demikianlah tutorial singkat kali ini tentang cara membuat bingkai sederhana dengan adobe photoshop. Terimakasih telah berkunjung, semoga bermanfaat dan sampai bertemu lagi pada tutorial klikphotoshop yang lainnya. Terimakasih.