Cara Membuat Efek Tulisan Jelly Dengan Photoshop
Hai sobat, pada tutorial klikphotoshop kali ini kita akan belajar cara membuat efek tulisan jelly dengan photoshop. Untuk membuat efek ini, kita akan menggunakan layer style Photoshop dengan cepat dan mudah. Ok sob, mari kita mulai! dan, pada tutorial ini saya akan menggunakan Adobe Photoshop CS6:
Pertama buat dokumen baru, dengan pergi ke menu File di atas layar kemudian pilih New atau dengan pintasan keyboard Ctrl+N (Win) / Command+N (Mac):
Sekarang kita akan sedikit membesarkan tulisan, karena terlihat terlalu kecil menurut saya. Untuk melakukan itu, pergi ke menu Edit di atas layar dan pilih Free Transform dari daftar yang muncul atau dengan pintasan keyboard Ctrl+T (Win) / Command+T (Mac):
Dengan begitu kotak Free Transform akan terlihat di sekitar tulisan kita, kemudian saya akan klik di kotak kecil yang muncul di sudut atas dengan menahan tombol Shift+Alt (Win) / Shift+Option (Mac) pada keyboard agar teks kita tetap proporsional di garis tengah:
Kemudian pada kotak dialog Layer Style kita ke kolom tengah, klik contoh warna dari opsi Drop Shadow:
Ini akan memunculkan color picker photoshop dan atur warna sesuai selera sobat, di sini saya tidak akan membuat warna yang lebih gelap pada umumnya. Tetapi saya akan tetap menggunakan warna yang sama seperti tulisan saya:
Setelah itu klik Ok untuk keluar dari Color Picker jika sudah selesai mengatur, photoshop akan langsung menerapkannya pada tulisan kita:
Sekali lagi, sobat bisa bereksperimen sendiri dengan opsi nilai yang berbeda. Dan inilah tulisan saya setelah saya terapkan efek Inner Shadow:
Pada kolom tengah, di sini saya tidak memilih warna. Sobat bisa bereksperimen sendiri dengan gaya ini, jika sobat menggunkan jenis font yang berbeda dari saya. Inilah pengaturan saya pada opsi gaya Bevel dan Emboss, depth saya atur di sekitar 100% dan ukuran nilai ke 10 piksel. Di bagian shading, Angle di 90° dan atur Altitude ke 74°. Karena kita sudah mempunyai banyak bayangan, pada opsi Opacity kita turunkan sampai 0%:
Kemudian tambahkan kembali efek "kontur", yang terletak di sebelah kiri tepat di bawah Bevel dan Emboss, klik langsung pada tulisan Contour:
Lalu pada opsi kontur, klik pada panah yang mengarah ke bawah di sebelah kanan thumbnail contour, kemudian pilih opsi setengah putaran (bagian bawah baris pertama):
Ini adalah hasil akhir dari tutorial ini:
Cara Membuat Efek Tulisan Jelly Dengan Photoshop
Langkah 1Pertama buat dokumen baru, dengan pergi ke menu File di atas layar kemudian pilih New atau dengan pintasan keyboard Ctrl+N (Win) / Command+N (Mac):
Ini akan membuka kotak dialog new dokumen photoshop, kemudian atur sesuai keinginan sobat. Di sini saya atur Lebar ke 800 pixels dan Tinggi ke angka 450 pixels, dengan resolusi 72 pixels/inci, background Contens pada mode default putih:
Langkah 2
Selanjutnya kita ke kotak alat dan pilih jenis alat Type Tool atau dengan menekan huruf T pada keyboard sebagai pintasan:
Lalu dengan Type tool yang kita pilih, pergi ke Option Bar di atas layar dan tetapkan jenis font yang ingin sobat gunakan, di sini saya menggunakan Font Bauhaus 93, dengan size 72 pt:
Kemudian pindah ke arah kanan pada atur warna dengan mengklik contoh warna, seperti pada gambar saya di bawah ini:
Dengan itu, akan membuka color picker photoshop dan atur warna sesuai keinginan. Pada tulisan saya akan menggunakan warna cyan cerah:
Langkah 3
Setelah jenis font dan warna yang kita inginkan sudah kita atur, klik pada jendela dokumen dan masukkan tulisan yang ingin sobat tulis. Di sini saya akan mengetik kata klikphotoshop:
Langkah 4
Setelah itu kita ke panel layers untuk memulai membuat efek teks jelly, pertama kita akan menambah sedikit bayangan untuk tulisan jelly saya dengan mengklik ikon Layer Style (FX) di bagian bawah palet layer dan memilih Drop Shadow dari daftar pilihan yang muncul:
Pastikan sobat jangan keluar terlebih dahulu dari kotak dialog Layer Style, karena efek jelly baru saja kita mulai.
Langkah 5
Setelah efek sebelumnya untuk membuat bayangan luar tulisan, kini kita akan membuat bayangan di dalam teks kita. Untuk melakukan itu, klik centang di sebelah kiri kata Inner Shadow, kemudian pergi ke kolom tengah, lalu klik kembali contoh warna di bawah struktur:
Ini akan membuka kembali Color Picker, dan sekali lagi saya akan memilih opsi kode warna #00c6ff , masih sama seperti warna sebelumnya. Kemudian klik ok untuk keluar dari kotak dialog:
Kemudian naikkan ukuran nilai Inner shadow kita, dengan mengklik slider dan menyeret ke kanan sampai sobat merasa puas dengan efeknya. Di sini saya akan menetapkan di angka 20 piksel:
Photoshop akan langsung menerapkan "bayangan dalam" tulisan saya, mungkin terlihat agak tipis karena saya menggunakan warna yang sama, sobat mungkin bisa mencoba bereksperimen dengan warna yang berbeda dengan saya:
Sekali lagi pastikan kotak dialog layer style kita masih terbuka.
Langkah 6
Berikutnya, kita akan terapkan efek yang ke tiga dari tulisan jelly saya, kita kembali ke kolom kiri kotak dialog Layer Style, klik langsung untuk memilih Outler Glow:
Kemudian dengan opsi Outler Glow yang di pilih, sekali lagi kita akan memilih warna untuk efek kita. masih sama seperti cara sebelumnya, kita klik pada bagian contoh warna outler glow:
Dengan begitu akan menampilkan kembali color picker, klik dan pilih warna langsung sesuai selera. Di sini saya akan memilih warna cyan yang agak cerah dengan kode #b2e5f6:
Kemudian dengan warna yang saya pilih, untuk mengubah beberapa opsi outler Glow lainnya. Sobat bisa mencoba-coba sendiri di sini, tapi jika sobat ingin mengikutinya berikut ini adalah pengaturan yang saya terapkan. Pertama saya akan menurunkan sedikit Opacity menjadi sekitar 60%, dan pada bagian "element" di tengah, saya akan tingkatkan Spread di 10 % dan pada angka 15%:
Dan inilah hasilnya, setelah saya terapkan efeknya:
Langkah 7
Setelah kita akan terapkan efek berikutnya, sekali lagi pergi ke kolom kiri pada kotak dialog Layer Style, klik langsung pada kata Inner Glow:
Selanjutnya beralih ke kolom tengah untuk memilih warna lagi, dengan mengklik pada contoh warna dari opsi Inner Glow:
Ini akan kembali menampilkan color picker, dan sekali lagi pilih warna sesuai keinginan sobat. Di sini saya akan tetap menggunakan warna Cyan yang cerah dengan kode #00abff:
Kemudian kita ke bagian tengah dari opsi Inner Glow, di sini saya akan menurunkan Opacity sekitar 50% dengan blend mode yang di atur ke Multiply. Kemudian kita ke bagian elements di bawah, atur Choke sekitar 14% dan nilai ukuran ke 15 piksel:
Langkah 8
Selanjutnya kita terapkan gaya Bevel dan Emboss, jadi klik langsung di menu layer style dengan kata-kata Bevel dan Emboss di bagian paling atas pada blending opsi default di photoshop cs6:
Nah kita hampir selesai sob, gaya efek terakhir yang saya terapkan adalah gaya Satin. Kita ke sebelah kiri kotak dialog Layer Style, kemudian klik pada tulisan satin yang berada di bawah Inner Glow pada photoshop cs6.
Lalu kita ke kolom tengan pada opsi kontur, atur warna dengan mengklik contoh warna pada opsi kontur, di sini saya akan menerapkan warna yang sama seperti tulisan saya. Kemudian saya akan mengubah Angle ke 135°, lalu jarak menjadi 40 piksel dan ukuran ke nilai 50 piksel. Setelah itu pada opsi kontur, klik segitiga kecil yang mengarah ke bawah lalu pilih kontur Ring (dari bagian bawah baris kedu), dan klik ok untuk menutup dan mengakhiri efek jelly kita sob:
Ok sob, demikian tutorial kali ini tentang cara membuat efek tulisan jelly dengan Photoshop. Terimakasih telah berkunjung, semoga bermanfaat dan sampai bertemu lagi pada tutorial klikphotoshop yang lainnya. Terimakasih.